Belakangan ini hampir semua mass media mengarahkan rakyat Indonesia pada satu titik, yaitu Jombang. Hal ini dikarenakan kasus yang terjadi di Jombang, yaitu mengenai Kasus Pembunuhan Mutilasi Ryan. Sebagaimana yang telah diberitakan di liputan6.com. Jombang dibidikkan dengan kasus Ryan yang gempar. Sesaat Jombang menjadi terkenal lantaran kasus ini. Bahkan dalam situs itu di tulis dengan jelas Mutilasi 2: Pesan Kematian dari Jombang
. Ya terserah media memberitakan apa adanya. Tapi tidakkah berpikir sejenak, benarkah di Jombang hanya ada kasus Ryan itu. Atau pendek kata, benarkah Jombang adalah kota yang seram, seperti yang digambarkan banyak media lantaran kasus Verry Idham Henyaksyah alias Ryan? Saya berani menulis begini karena saya orang Jombang. Dan saya sedang belajar atau kuliah di Jawa Barat.
0 comments:
Posting Komentar