Sudah berlangganan artikel blog ini via RSS Feed?

Jumat, 07 November 2008

Surabaya November; Peranan Dunia Pesantren

Sudah 63 tahun Indonesia merdeka. Dan 63 tahun juga Indonesia menunjukkan dirinya sebagai bangsa yang kuat. November, merupakan bulan biru yang sangat luar biasa. Periode bulan November 1945 merupakan bukti keteguhan bangsa mempertahankan kemerdekaan.

Semua pihak pasti setuju jika dikatakan bahwa puncak mempertahankan kemerdekaan bangsa terletak pada bulan November 1945. Terlepas antara setuju atau tidak, pro dan kontra. Peristiwa Surabaya telah mengejutkan dunia internasional. Sebagian besar negara sekutu dan adidaya gentar ketika mengetahui kebesaran Peristiwa Surabaya.

Ada apa dengan Peristiwa November Surabaya?



Tepat 17 Agustus 1945, Indonesia menyatakan merdeka. Tapi pihak penjajah, khususnya Belanda tidak mengakui kemerdekaan Indonesia. Sebagai negara sekutu, yang berada dalam perlindungan Inggris dan USA, belanda merasa kuat untuk melawan Indonesia. Puncaknya pada Peristiwa November yang dikenal dengan ultimatum Belanda pada Indonesia.
Pada peristiwa inilah harga diri suatu bangsa diperjuangkan. Tapi selama ini esensi dari perjuangan dan kebenaran sejarah sering dikaburkan. Kita semua seolah diam dan tidak ingin tahu perihal ini. Bahkan sayangnya ada beberapa pihak yang sengaja mengaburkan makna dari Peristiwa November.
Peristiwa November mempunyai arti tersendiri bagi bangsa Indonesia, Surabaya, dan khususnya bagi Kaum Pesantren. Semua pasti kaget mengapa lingkungan pesantren saya sebut sebagai pihak yang berperan. Inilah yang selama ini jauh dari jangkauan kita.
Surabaya November, tepatnya pada Oktober sampai November 1945. Surabaya menghadapi situasi yang begitu genting. Hal ini tidak lain adalah karena adanya ancaman dari Belanda.

Peran serta pesantren dalam peristiwa ini adalah diawali dari enggannya warga Surabaya, Jatim untuk berjuang kemedan perang melawan penjajah. Pada saat itu masyarakat mengalami sebuah gejolak dan dilema berat dalam berjuang.

Fenomena seperti ini dirasakan oleh kalangan pesantren. Selama ini dalam melawan penjajah disetiap medan tempur, kaum santri berada dalam barisan terdepan dalam jihad. Tidak terkecuali dalam Surabaya November. Kalangan pesatren mengukuhkan dan menguatkan barisan Hisbullah sebagai tentara perang dan jihad.

Selama peristiwa, juga dikenal dengan tokoh yang bernama Bung Tomo, yang tidak lain adalah seorang santri senior. Dengan semangat jihad Bung Tomo mampu megobarkan semangat jihad masyarakat Surabaya. Khususnya dengan suara lantangnya, “Allahu Akbar, Allahu Akbar, Allahu Akbar. Allah Maha Besar.”

Hal ini puncaknya adalah ketika keluarnya sebuah ijtihad seorang ulama besar Indonesia, Syaikh Hasyim Asy’ari, yaitu dengan Fatwa Resolusi Jihad Sabillillah yang dimaklumatkan tanggal 22 Oktober 1945, bahwa perang sabilillah melawan kafir penjajah hukumnya fardlu’ain bagi warga negara yang mukim terutama yang berada pada radius masyfatul qasri (sejauh 94 km). Dengan keluarnya fatwa tersebut, para warga Surabaya dan sekitarnya tergugah, dan dengan semangan Islam mereka berjihad mengusir penjajah yang kafir.

Itulah sumbangsih dunia pesantren dan Islam pada November Surabaya. Saat ini, dunia pesantren telah menjadi kalangan marjinal, minoritas dari sentuhan kita. Hanya kesan jelek yang tergambar dan tertanam di pikiran perihal pesantren. Padahal jika kita berusaha mengungkap semua sejarah, segala perkembangan dan dinamika histori bangsa ini tidak lepas dengan pengaruh pesantren. Dalam hal ini yang berperan adalah Ulama, kyai, dan santri.

Semoga dengan tulisan saya ini, kita semua lebih memahami dinamika bangsa ini. Dan yang terpenting adalah adanya sikap kritis dalam fenomena. Terimakasih saya sampaikan telah bersedia menyediakan waktunya guna mengkritisi tulisan saya.

Saya juga sangat mengharap sebuah saran, kritik, dan komentar dari Anda semua pembaca guna kemajuan karya saya selanjutnya. Saya mohon maaf jika dalam tulisan ini banyak hal yang kurang berkenang.

Terima kasih,




Adi Dzikrullah Bahri

Ikuti diskusi tentang tulisan saya di http://petamasadepan.blogspot.com



Dapatkan Panduan Bisnis Online www.formulabisnis.com/?id=adidzikrulloha

0 comments:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Posting Komentar

wibiya widget

 

Mengenai Saya

PetaMasaDepan
I am [Adi Dzikrullah Bahri] a student of Faculty of Forestry [Major Silviculture, Forest Fire Minor] Bogor Agricultural University. Daily activities but study is as President PetaMasaDepan Development Manager. Hubungi saya di facebook: petamasadepan [at] yahoo [dot] com.
Lihat profil lengkapku

Networkedblogs

My Album